• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

tukanggambar3d.

Belajar & Download CAD Model

  • Galeri Produk
  • Panduan Download
  • Artikel & Tutorial
0

Cara Memperpanjang Garis di AutoCAD

Share on:

Fungsi-Perintah-Extend

Sesuai dengan judulnya, pada artikel kali ini kita akan belajar cara memperpanjang garis pada AutoCAD. Sebenarnya ada beberapa cara untuk memperpanjang garis, tetapi di sini saya akan menjelaskan cara memperpanjang garis menggunakan perintah EXTEND.

Oke langsung saja kita bahas poin-poin inti dari materi ini satu persatu.

Fungsi Perintah EXTEND

Dalam aplikasi AutoCAD, perintah EXTEND adalah salah satu perintah yang berfungsi untuk memperpanjang objek atau garis hingga menyentuh objek lain di depannya.

Dukung Penulis !

Kasih kopi buat penulis biar gak ngantuk dan makin rajin nulis.

Perintah EXTEND ini termasuk salah satu perintah di dalam kelompok Modify yang cukup sering digunakan saat proses menggambar. Jadi sangat penting bagi kita untuk memahami cara menggunakannya.

Cara Mengaktifkan Perintah EXTEND

Ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk mengaktifkan perintah EXTEND ini yaitu bisa kita aktifkan dari Menu Bar, dari Ribbon Panel atau Tool Bar dan bisa juga dari Baris Perintah. Berikut masing-masing penjelasannya.

» Dari Menu Bar

Untuk mengaktifkan perintah EXTEND dari Menu Bar, caranya cukup klik menu Modify lalu klik perintah EXTEND dari dartar perintah yang muncul.

» Dari Ribbon Panel / Tool Bar

Jika kita ingin mengaktifkan perintah EXTEND dari Ribbon Panel / Tool Bar, caranya cukup cari dan klik icon perintah EXTEND, maka perintah akan langsung aktif.

Ini adalah icon perintah EXTEND : icon perintah EXTEND

» Dari Baris Perintah

Untuk mengaktifkan perintah EXTEND dari baris perintah, kita cukup ketik shortcut perintah EXTEND yaitu EX kemudian Enter.

Untuk mengetahui shortcut perintah-perintah AutoCAD yang lain, silakan klik di sini.

Cara Memperpanjang Garis Dengan Perintah EXTEND

Ada beberapa metode atau cara yang bisa kita gunakan untuk memotong garis menggunakan perintah EXTEND. Tetapi saya akan jelaskan metode yang umum saja yaitu metode Select Object dan Select All. Untuk metode lain akan saya jelaskan pada sub judul Following Prompts di akhir artikel ini.

» Metode Select Object

Metode ini kita gunakan jika ingin menentukan objek tujuan EXTEND secara manual. Jadi nanti garis yang kita perpanjang akan diperpanjang hingga menyentuh objek yang kita pilih sebagai tujuan EXTEND.

Cara memperpanjang garis menggunakan metode Select All adalah sebagai berikut.

  1. Aktifkan perintah EXTEND
  2. Klik garis / objek tujuan EXTEND, lalu klik kanan
  3. Klik ujung garis yang akan kita perpanjang

Lihat ilustrasi gambar di bawah ini.

Ilustrasi-EXTEND

Pada gambar di atas, titik 1 adalah objek atau garis yang kita pilih sebagai tujuan EXTEND, sedangkan titik 2 adalah garis yang akan kita perpanjang. Setelah kita klik titik 2, maka hasilnya seperti segitiga yang sebelah kanan.

» Metode Select All

Metode Select All digunakan jika kita ingin menjadikan semua objek yang ada di layar kerja menjadi tujuan EXTEND. Dengan kata lain, jika kita menggunakan metode ini, kita bisa memperpanjang semua garis hingga menyentuh objek di depannya tanpa menentukan tujuan EXTEND secara manual.

Cara memperpanjang garis menggunakan metode Select All adalah sebagai berikut.

  1. Aktifkan perintah EXTEND
  2. Setelah perintah EXTEND aktif, langsung saja tekan tombol Enter
  3. Klik ujung garis-garis yang ingin kita perpanjang

Following Prompts

Saat kita menjalankan perintah EXTEND, kita bisa melihat following prompts atau panduan untuk menjalakan perintah EXTEND di baris perintah. Following prompts ini bisa berupa perintah lanjutan atau opsi-opsi yang bisa kita pilih sesuai kebutuhan.

Berikut adalah penjelasan dan fungsi setiap following prompts dari perintah EXTEND.

  • Select Object, meminta kita untuk menentukan tujuan EXTEND secara manual
  • Select All, untuk menjadikan semua object menjadi tujuan EXTEND
  • Fence, berfungsi untuk menyeleksi objek yang akan kita perpanjang dengan cara drag and drop mouse
  • Crossing, untuk menyeleksi objek yang akan kita perpanjang dengan cara block
  • Project, berfungsi untuk memilih opsi proyeksi dari perintah EXTEND
  • Edge, untuk menjadikan semua objek seolah-olah diperpanjang saat perintah EXTEND aktif
  • Undo, untuk membatalkan EXTEND yang terahir kita lakukan

Untuk lebih jelasnya, simak lampiran video di bawah ini.

Jika kalian ingin belajar materi lain seputar AutoCAD da SolidWorks dengan panduan video, silakan kunjungi youtube channel Tukang Gambar.

Artikel terkait:
  • Cara Mengatur Warna Background Render di AutoCAD
  • Fungsi Perintah WBLOCK di AutoCAD
  • Memahami Sistem Koordinat AutoCAD

AutoCAD

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sidebar Utama

Follow via Email

Dapatkan artikel terbaru via email yang anda daftarkan.

Dukung Penulis !

Kasih kopi buat penulis biar gak ngantuk dan makin rajin nulis.

YOUTUBE   INSTAGRAM
Copyright © 2026