Kali ini kita akan belajar tentang fungsi dan cara menggunakan Fitur SHELL pada aplikasi SolidWorks.
Fitur SHELL di SolidWorks ini memiliki fungsi yang sama persis dengan perintah SHELL di AutoCAD.
Fitur yang sederhana tetapi sangat bermanfaat dan cukup sering digunakan.
Berikut ini penjelasan lengkapnya:
A. Fungsi Fitur SHELL di SolidWorks
Fitur SHELL pada aplikasi SolidWorks berfungsi untuk melubangi bagian dalam dari part 3D.
Kita juga bisa melubangi satu atau beberapa face dalam satu proses yang sama.
B. Cara Mengaktifkan Fitur SHELL
Fitur SHELL bisa kita aktifkan dengan cara klik icon SHELL dari Command Manager tab “Features”.
Selain caa di atas, kita juga bisa mengaktifkan fitur SHELL dari menu Insert > Features > Shell…
C. Property Manager
Saat menjalankan fitur SHELL, kita akan melihat Property Manager di sisi kiri layar kerja.
Property Manager berisi menu-menu kustomisasi yang bisa kita lakukan untuk menghasilkan output SHELL sesuai kebutuhan.
Tampilan Property Manager dari fitur SHELL bisa kita lihat pada gambar di bawah ini:
Berikut ini masing-masing penjelasannya:
- Thickness : berfungsi untuk menentukan nilai ketebalan kulit atau sisa material luar.
- Faces to Remove : untuk memilih face yang akan kita lubangi atau kita buang.
- Shell outward : jika opsi ini aktif, maka nilai Thickness akan ditambahkan ke dimensi part. Jadi dimensi part akan membesar sesuai nilai thickness yang kita input.
- Multi Thickness(es) : berfungsi untuk membuat ketebalan yang berbeda pada sisi tertentu.
- Multi thickness Faces : untuk memilih face atau sisi part yang ketebalannya akan kita buat berbeda.
D. Cara Menggunakan Fitur SHELL di SolidWorks
Secara garis besar, cara menggunakan fitur SHELL pada aplikasi SolidWorks adalah sebagai berikut:
- Aktifkan fitur SHELL.
- Input nilai Thickness.
- Klik kotak “Faces to Remove“, lalu seleksi face atau sisi part yang akan kita lubangi.
- Klik OK
Note : Faces to Remove, Shell outward, dan Multi Thickness sifatnya opsional.
Contoh penggunaan SHELL bisa kita lihat pada gambar di bawah ini:
Tinggalkan Balasan